Sastra
Palestina dan Junnah yang Hilang
Oleh: Ilma Nafiah
TanahRibathMedia.Com—Palestina bukan luka yang sembuh dengan doa, bukan pula janji PBB di meja kuasa,
selama umat tercerai tanpa mahkota,
penjajahan akan terus merasa sah dan biasa.
Saat junnah umat runtuh dan sirna,
perisai hilang, musuh bebas berkuasa,
tanah suci menjadi yatim penjaga,
karena pemimpin tergadai pada dunia.
Islam tak ajarkan amarah tanpa arah,
bukan teror liar, bukan darah sia-sia,
jihad adalah tugas negara yang sah,
terukur, terorganisir, berlandas takwa.
Maka bangkitlah umat dengan kesadaran,
satukan barisan di bawah satu kepemimpinan,
sebab Palestina bukan sekadar kenangan,
ia amanah negara, bukan sekadar seruan.
Via
Sastra
Posting Komentar